Microsoft Edge Tersedia Untuk Diuji Coba Di macOS

Microsoft Edge
Microsoft Edge

Setelah 16 tahun bersaing dengan Safari yang berujung pada penghentian pengembangan dukungan Internet Explorer untuk Mac, akhirnya Microsoft melakukan ujicoba Edge untuk macOS beberapa waktu yang lalu. Edge untuk macOS tersedia untuk diunduh di halaman Microsoft Edge Insider tapi untuk sampai saat ini masih hanya berupa versi Canary yang belum stabil dan masih banyak dilakukan perubahan.

Microsoft Edge adalah browser yang menggunakan mesin Chromium dari Google dan bukannya menggunakan mesin browser sendiri demi memiliki basis mesin open source yang sudah kuat seperti yang dimiliki oleh Google Chrome. Microsoft Edge adalah babak baru bagi teknologi browser Microsoft yang sebelumnya memutuskan untuk menghentikan dukungan teknis dan tidak lagi mengembangkan Internet Explorer sebagai produk browser. Tidak hanya membuat Edge jadi memiliki UX yang lebih baik, keputusan tersebut bisa memudahkan Edge untuk dikembangkan di platform iPhone, macOS, Android, dan sistem operasi lainnya selain hanya untuk Windows saja. Di sisi lain, dengan digunakannya Chromium sebagai basis untuk Edge membuat browser ini sulit untuk dibedakan  dan dipisahkan dari Google Chrome. Akibatnya penyesuaian Edge untuk sistem operasi Apple membutuhkan usaha yang lebih rumit karena Edge harus bisa memiliki karakter gayanya sendiri sambil menyesuaikan dengan native line yang diterapkan oleh Apple. Misalnya Edge harus bisa mengakomodasi fitur Touch Bar yang merupakan elemen sentuh yang menggantikan fungsi baris tombol Function pada model laptop Apple yang high end.

Ingin buat website yang menarik dan profesional pastikan ke velocity developer

Dalam sebuah blog post, Microsoft mengatakan bahwa untuk Touch Bar, optimasi yang dilakukan Edge adalah memastikan browser bisa memberikan fitur yang berguna dan kontekstual. Misalnya Touch Bar bisa digunakan untuk mengambil jalan pintas saat mengakses situs-situs, tab switching, mengatur video yang dimainkan, dan menyediakan navigasi yang sudah familiar bagi para pengguna macOS melalui trackpad gestures. Hal ini akan membedakan Edge dibandingkan dengan browser lainnya misalnya Chrome menampilkan tombol-tombol kontrol misalnya untuk pencarian secara default, sedangkan Safari akan menunjukkan thumbnails untuk situs yang sedang dibuka.

Selain optimasi pada Touch Bar, Microsoft Edge untuk macOS juga dilengkapi dengan dark mode yang membuat tampilan tabs, address bar, toolbars, menu, dan juga elemen lainnya yang ada pada browser memiliki nuansa warna yang gelap mulai dari abu-abu pekat hingga hitam. Microsoft pun mengatakan pada perkembangan selanjutnya dark mode pada Edge juga akan menjalar ke bagian Edge lainnya seperti pada bagian manajemen dan juga pengaturan. Pengguna yang sudah mengunduh versi awal Edge untuk macOS ini bisa memberikan masukannya melalui formulir yang sudah disediakan langsung di browser dengan mengklik ikon feedback smiley, melalui forum Microsoft Edge Insider, atau langsung melalui akun Twitter resmi Microsoft.