Mengenal Guttenberg, Post Editor Baru dari WordPress 5.0
WordPress melakukan update besar-besaran pada versi teranyarnya, WordPress 5.0. Bahkan inovasi tersebut dinilai berbeda dibandingkan sebelumnya mengingat salah satu platform CMS terpopuler di dunia tersebut lebih sering memberikan update kecil secara berkala.
Ada dua fitur yang diprioritaskan untuk WordPress 5.0, yakni post editor Guttenberg dan default theme Twenty Nineteen. Apa yang membuat keduanya spesial dan membawa perubahan tak biasa terhadap WordPress?
Mengenal Guttenberg Editor
Sebelum meluncurkan versi 5.0, WordPress mengklaim Guttenberg merupakan post editor terkini yang sudah dilengkapi antarmuka berbasis Block Based User Interface (UI). Dengan kata lain tiap komponen di blog atau website yang menggunakan WordPress bakal ditampilkan dalam bentuk kotak modular. Pengguna pun dapat memindahkan laman hanya dengan mengeklik kotak-kotak tersebut. Maka dari itu, Anda harus bersiap-siap mengucapkan selamat tinggal sebelum memperbarui WordPress ke versi 5.0.
Alasan WordPress memilih Guttenberg
Pengguna sebenarnya akan langsung mendapatkan notifikasi di dasbor mengenai Guttenburg begitu beralih ke WordPress 5.0. Akan tetapi, kalau Anda belum menerimanya, unduh saja plugin Guttenberg yang nantinya bisa diinstal sebagai post editor baru.
Beberapa pengguna yang sudah memakai Guttenberg selama masa penyempurnaan masih bisa mengganti post editor mereka ke versi lama kalau kurang puas. Namun, di versi akhir, Guttenberg akan menjadi default editor. Faktor ini pula yang membuat pengguna mau tak mau membiasakan diri dengan Guttenberg agar kegiatan di blog dan website berjalan lancar.
Hadirnya Guttenberg sebagai post editor teranyar WordPress bukan tanpa alasan. Fitur tersebut adalah bagian dari strategi WordPress untuk bersaing dengan kompetitornya seperti Squarespace maupun Wix. Pertumbuhan pasar kedua kompetitor tersebut yang terbilang pesat sepanjang 2017-2018 mendorong WordPress untuk melakukan perubahan besar pada update di versi 5.0.
Reaksi pengguna terhadap Guttenberg
Sejauh ini, Guttenberg sudah diinstal oleh lebih dari 600.000 pengguna WordPress dengan rating terendah 2.3 dan tertinggi 5.0. Penilaian tersebut memperlihatkan kalau Guttenberg sudah sanggup membantu pekerjaan pengguna WordPress walau belum terlalu maksimal. Dalam hal ini, WordPress pastinya akan terus melakukan perbaikan dan pengembangan terhadap post editor tersebut supaya pengguna semakin nyaman.
Uniknya, default theme Twenty Nineteen yang diluncurkan bersama Guttenberg didesain sedemikian rupa agar kompatibel dengan post editor itu. Tema tadi dianggap sebagai angin segar bagi pengguna WordPress karena selama ini platform tersebut memakai Twenty Seventeen sebagai defaul theme.
Twenty Nine mengusung konsep minimalis dengan kotak-kotak modular yang selaras dengan tujuan pemasangan Guttenberg. Lalu, default theme ini sudah mobile friendly, sehingga tak akan memberatkan peramban saat diakses melalui smartphone maupun tablet.
Sudah siap menjajal Guttenberg pada WordPress 5.0 untuk kebutuhan blog maupun website?