5 Fitur Andalan yang Dibawa Mozilla untuk Firefox Lite
Setelah sempat dirilis dengan nama Firefox Rocket, peramban mobile besutan Mozilla tersebut lantas mendapatkan rebranding dengan nama baru, Firefox Lite. Mobile browser tersebut, mengikuti namanya, mengusung ukuran kecil sekaligus kecepatan optimal untuk berseluncur di dunia maya. Hal ini pula yang kemudian membuat Firefox Lite bersahabat dengan smartphone, terutama dari kategori low-end.
Lantas, fitur-fitur apa saja yang diunggulkan Mozilla lewat Firefox Lite?
Kecepatan maksimal dengan Mode Turbo
Salah satu fitur andalan yang bakal pengguna jumpai pada Firefox Lite adalah Mode Turbo. Mode tersebut memungkinkan pengalaman browsing cepat walau koneksi internet sedang lambat. Mozilla sendiri mengakalinya dengan menyembunyikan konten-konten dari pihak ketiga seperti iklan. Berkat Mode Turbo pula konsumsi pemakaian pengguna dengan Firefox Lite lebih hemat 250.000 jam sepanjang 2018.
Ukuran praktis untuk ponsel pintar low-end
Kendala yang sering dikeluhkan pengguna ponsel pintar low-end adalah terbatasnya RAM dan memori internal yang tersedia. Kehadiran Firefox Lite dianggap sebagai solusi ampuh untuk mencari informasi secara online maupun mengunggah konten di media sosial. Betapa tidak? Ukuran file peramban mobile tersebut sekitar 3,5 MB atau 10% lebih ‘ramping’ dari para kompetitornya. Tak hanya itu, Firefox Lite pun menyimpan hasil unduhan langsung ke memori eksternal.
Mampu screenshot seluruh laman web
Repot tangkap layar (screenshot) penuh menggunakan aplikasi pihak ketiga? Masalah tersebut bakal teratasi begitu Anda menginstal Firefox Lite di ponsel. Pasalnya, peramban ini memungkinkan pengguna menangkap informasi pada laman website secara penuh dalam format vertikal. Nantinya, file hasil screenshot akan tersimpan di folder My Shot. Pengguna juga bisa menyimpan tautan dari screenshot apabila ingin mengaksesnya lagi di kemudian hari.
Hemat data dengan memblokir gambar
Upaya selanjutnya yang dilakukan Mozilla untuk menghemat konsumsi data pada Firefox Lite adalah dengan menanamkan fitur blokir gambar. Konten ini memang kerap memakan data internet pada ponsel hingga menyumbangkan cache yang lumayan besar. Namun, kalau Anda ingin memuat gambar, Firefox Lite menyediakan opsi untuk mengaktifkannya kembali. Artinya, fitur blokir gambar ini bersifat opsional dan dipakai sesuai keperluan.
Browsing aman menggunakan tab privat
Tab private disediakan Mozilla juga untuk Firefox Lite. Jenis tab tersebut akan langsung menghapus semua informasi yang terekam, termasuk browsing history, password, hingga cookie. Dengan begitu, orang lain tidak bisa mengakses hasil penelusuran dari pengguna smartphone. Selain itu, Mozilla juga menambahkan night mode untuk memberikan kenyamanan selama berselancar sekaligus menjaga kesehatan mata dari pencahayaan yang terlalu terang.
Itulah lima fitur andalan yang dihadirkan Mozilla lewat Firefox Lite untuk meningkatkan pengalaman browsing pengguna maupun kegiatan bermanfaat lainnya.