Pengaturan Tab Menjadi Mudah Dengan Fitur Terbaru Mozilla

Fitur Terbaru Mozilla Firefox Versi 64
Fitur Terbaru Mozilla Firefox Versi 64

Seperti yang sudah anda ketahui, Mozilla Firefox terus melakukan pembaharuan dan pembaharuan yang terbaru ini ialah Mozilla Firefox Versi 64. Mozilla Firefox memang terus melakukan perbaikan dan selalu di update agar bisa meningkatkan performa dari browser yang dipakai. Bukan hanya itu saja, setiap update yang dilakukan juga diiringi dengan adanya fitur – fitur baru yang memudahkan pengguna.

Memakai mozilla sebagai browser memang cukup menyenangkan. Pasalnya ada beberapa fitur – fitur yang memang tidak ada pada browser yang lainnya. Dengan adanya pembaruan yang paling baru juga bisa menambah fitur yang tidak bisa ditemukan pada browser lain. Firefox ini memang merupakan browser yang memang kerap digunakan oleh pengguna PC.

Fitur Terbaru Firefox 64

Beberapa fitur baru juga ditambahkan pada firefox untuk memudahkan pengguna misalnya saja:

Tab Management
Fitur ini bisa membuat anda mudah dalam mengelola tab, sehingga bisa tersusun dengan lebih baik. Pengguna bisa klik “Ctrl” atau “Shift” bersama dengan klik tab mana yang diinginkan. jika sudah pengguna bisa menggeser tab yang dipilih atau di bookmark atau yang lainnya.

 

Ingin buat website yang menarik dan profesional pastikan ke velocity developer

 

CFR (Contextual Feature recommender)
Fitur terbaru dari firefox ini bisa memberikan anda rekomendasi ekstensi lewat tab yang muncul berasal dari alamat yang anda cari. Atau lebih tepatnya fitur ini bisa anda gunakan ketika anda akan mendapatkan Add On. Seperti misalnya jika anda mengunjungi situs yang sama pada jangka waktu tertentu, maka firefox akan langsung memberikan rekomendasi Add On atau pinned tab dan akan diberikan cara penggunaanya.

Umumnya pinned tab yang satu ini dapat anda gunakan untuk mengatur tab supaya bisa ada dalam posisi yang sebelumnya. Supaya tidak terjadi tumpang tindih dengan tab lainnya yang berbeda dan juga agar tidak berjalan bersama – sama tab – tab tersebut. Fitur ini akan mendukung tiga add on, yakni Google Translate, Facebook Container, dan juga Enhancer for Youtube. Fitur ini bisa anda gunakan untuk mode reguler bukannya mode privat. Namun fitur ini masih hanya bisa digunakan di Amerika Serikat saja.

Task Manager
Selain tab management dan CFR, firefox juga memberikan fitur terbaru yakni task manager dimana fitur ini digunakan untuk menunjukkan tab mana yang jarang digunakan dan bisa mengurangi penggunaan energi. Untuk mengaktifkan menu ini ialah dengan cara klik menu “About” dan pilih “Performance” atau anda juga bisa pilih “other” pada menu utama. Fungsi dari fitur ini ialah untuk memudahkan anda dalam memilah dan memilah tab yang memang tidak digunakan yang bisa membuat browser menjadi lebih berat.

Fitur – fitur terbaru dari Mozilla Firefox Versi 64 ini memang cukup memudahkan pengguna ketika beraktivitas di dunia maya. Penggunaan internet juga semakin efektif digunakan.